DeveNews.com – Arin OH MY GIRL tengah menjadi sorotan karena donasi yang ia berikan. Diketahui, maknae girl group OH MY Girl itu memberikan donasi sebesar 30 juta Won kepada lembaga Beautiful Foundation pada Senin (11/12/2023).
Arin memberikan donasi kepada lembaga tersebut dalam rangka mambantu anak muda yang berisiko menjadi tunawisma. Sang idol memang aktif mendukung anak muda yang telah mempersiapkan diri untuk kemandirian tersebut.
Setiap tahunnya, Arin telah menyebarkan dampak yang positif melalui kegiatan berbagi tersebut. Ia pertama kali berdonasi dengan lembaga Beautiful Foundation pada hari ulang tahunnya tahun 2021 dengan mendonasikan 30 juta won. Pada tahun berikutnya, ia kembali menyumbangkan 20 juta won atau setara dengan Rp 230 juta kepada Beautiful Foundation.Sejak saat itu lah, Arin konsisten melakukan donasi setiap tahunnya.
Pada 2023 ini, Arin memberikan donasinya karena tertarik pada kaum muda yang mengalami kesulitan dalam hal kesejahteraan. Keputusannya untuk memberikan donasi tersebut bertujuan untuk membantu kaum muda yang memiliki risiko menjadi tunawisma dan menghadapi masalah ketidakmampuan tempat tinggal.
Nantinya donasi yang diberikan oleh Arin akan dialokasikan untuk menyediakan tempat tinggal yang stabil bagi anak muda. Selain itu, donasi tersebut juga akan digunakan untuk mengenali remaja yang memiliki pontensi untuk menjadi tunawisma, membentuk jaringan pendukung kemandirian, serta mendukung finansial untuk biaya perumahan seperti sewabulan dan deposito.
Arin menyebutkan bahwa ia ingin memberikan bantuan kehangatan kepada anak muda ketika musim dingin yang tengah melanda. Dalam upayanya, ia berkomitmen untuk menyediakan dukungan yang diperlukan agar mereka dapat merasakan kehangatan dan kenyamanan di musim dingin ini
“Meskipun musim dingin, saya memutuskan untuk berbagi dengan harapan bahwa kaum muda dapat tinggal di rumah yang hangat. Saya mendukung mereka sehingga mereka dapa mmulai menjadi sehat dan mandiri dalam lingkungan yang stabil untuk tubuh dan pikiran mereka,” kata Arin OH MY GIRL
Melalui donasi ini, Arin terus menunjukan kepeduliaannya terhadap sesama dengan memperoleh donasi kumulatif mencapai total 100 juta Won kepada lembaga Beautiful Foundation. Ia juga berpartisipasi secara aktif dalam berbagai isu sosial dan berbagi minatnya.
Tidak hanya itu, pada tahun 2021 dan 2022, Arin juga menyumbangkan briket melalui Bank Briket Daegu dan Busan. Selain itu, ia turut serta memberikan bantuan dalam bentuk barang kepada orang tua dan individu yang berada dalam situasi ekonomi yang sulit di kampung halamannya di Busan.
Sebagai informasi, Beautiful Foundation adalah sebuah lembaga organisasi nirlaba yang pimpin oleh sukarelawan partisipasi dari masyarakat yang berbagi visi dan misinya. Didirikan sejak bulan Agustus tahun 2000, organisasi ini bertujuan untuk mempromosikan budaya filantropi yang matang dan mendukung berbagai kegiatan komunitas serta kepentingan publik. Dengan berdonasi kepada Beautiful Foundation, Arin turut berkontribusi dalam mendukung nilai-nilai positif dan tujuan organisasi yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat.
Tidak hanya cantik, Arin OH MY GIRL ternyata juga memiliki jiwa sosial yang tinggi ya, DeVers. Sikap sosialnya yang positif dan keterlibatannya dalam berbagai kegiatan sosial memberikan contoh yang patut diikuti bagi semua orang. Arin bukan hanya seorang artis yang berbakat, tetapi juga sosok yang inspiratif dan membawa dampak positif dalam masyarakat. Pastinya patut untuk dicontoh nih!
[Dani Zahra]
Thread : https://www.devenews.com/daesung-bigbang-akan-comeback-solo-ini-tanggal-rilis-single-terbarunya/