Devenews.com – Bulan Ramadan telah tiba, pasti akan banyak jadwal bukber, Bukber Outfit untuk berbuka puasa sebenarnya bisa kamu sesuaikan dengan personality gayamu masing-masing, namun paling tidak harus tetap sopan karena sedang memasuki bulan Ramadhan. Sedang mencari inspirasi untuk tampil stylish saat bukber atau iftar? Simak inspirasi outfit untuk bukber dari Devenews berikut ini:
look smart casual untuk bukber bisa kamu wujudkan dengan gaya simple, dengan paduan warna putih yang kece. Jangan lewatkan Rok dan aksesori nuansa krem lainnya supaya makin stylish.
Persiapkan acara berbukamu dengan outfit semi formal casual dengan mengkombinasikan blezer cantik ini dengan rok panjang abu-abu, jangan lupa gunakan asesoris yang mendukung.
Dilansir dari Popbela.com, Tunik memang selalu menjadi andalan pakaian bukber. Supaya tetap terkesan kasual, padukan dengan straight jeans warna biru. Mules shoes dan sling bag warna putih pun akan cocok sebagai aksesorinya.
Outfitit hijab serba warna nude dijamin kelihatan lebih anggun pakai scarf outer. Andalkan flowy skirt dan mary jane shoes untuk ciptakan gaya yang lebih feminin.
Dilansir dari cosmopilitan.co.id, Kamu bisa mengusung dua kombinasi warna yang berbeda, seperti dark navy dengan yellow. Tantri Namirah menggunakan denim shirt dress dengan stitching line berwarna putih yang memberikan nuansa edgy, dipadankan dengan rok kuning yang membuatnya menjadi lebih stand out. Ia lalu menggunakan boots yang masculine. Gaya ini cocok untukmu yang menggemari gaya maskulin ataupun edgy.
Menggunakan pakaian dalam warna basic namun ingin tetap terlihat unik dan penuh pernyataan? Pilih sweater, t-shirt atau kemeja dengan motif statement, seperti knitwear bermotif spiral yang digunakan oleh Fira Assegaf berikut. Ia lalu menggunakan khaki blazer dan celana hitam yang menetralkan gayanya jadi lebih chic. Love it!
Terakhir, menggunakan warna earthy juga tidak akan gagal membuat penampilan Ramadhan mu jadi lebih hangat, approachable, dan tetap stylish. Pilih satu set outer dan celana dalam warna senada, seperti broken white yang dipilih oleh Ana Octarina.
Baca juga : 5 Cara Mencegah Masalah Pencernaan Selama Puasa
[Kirana]